Jumat, 01 November 2013

..:: Catatan Alia ::.. #3


Saya paham benar tentang makna yang tersirat dalam tautan di atas. Bahwa Tuhan memiliki waktu yang pas untuk setiap hambaNya, tidak pernah terlalu cepat memberi ataupun terlambat yang kita butuhkan hanya lebih sabar dan berusaha lebih keras. Tapi, tetap saja kadang tak sabar menunggu ketok palu dari yang maha hidup. Tak jarang juga bertanya kenapa belum? kenapa tidak sekarang? akankah hari itu ada?. Ah...padahal sebagai makhluk yang penuh keterbatasan kita cukup menurut saja.

Oh Tuhan....
Maafkan saya, maaf jika mata saya masih memerah dan berair ketika Engkau memberi kesempatan pada teman saya untuk menghadirkan nyawa di rahimnya. Maafkan saya Ya Rabb... ketika hati ini merasa iri pada mereka yang perutnya buncit karena dia sedang mengandung. Maaf... jika saya merasa lelah untuk berharap bahwa bulan ini saya akan telat datang bulan.

Duh Gusti...
Jangan biarkan hambaMu ini menjadi kufur nikmat, jangan biarkan hamba kalah dengan ujianMu, kuatkanlah hamba Ya Rabb.. ikhlaskanlah hati hamba apapun keputusanMu. Lapangkanlah dada hamba ketika ada suara sumbang terdengar di telinga hamba. Jangan biarkan hamba lelah untuk berikhtiar kepadaMu, Jangan biarkan hamba berputus asa terhadap rahmatMu, Jangan biarkan hamba berburuk sangka PadaMu Ya Allah. Bukankah itu bukan satu-satunya tujuan sebuah pernikahan? andai semua orang mengerti akan hal itu (termasuk saya)

Ya Allah...
Biarkan hamba berkeluh kesah disini karena denganMu hamba bisa bersandar Ya Robbi... :')




Tidak ada komentar:

Posting Komentar